Desa Tlaga

Desa Tlaga

Selasa, 03 Agustus 2010

PAM masuk Tlaga

Paralon merk Wavin dari ukuran besar hingg sedang bertumpuk di setiap pinggir jalan, namun yang paling banyak terlihat adalah di kediaman Pak Rindam, dimana rumah tersebut sebagai basis operasional PT PDAM dari Purwokerto. Bulan Mei 2010 dimulainya pekerjaan penggalian di sepanjang jalan dari ujung utara desa Tlaga. Beberapa warga setempat diikutsertakan dalam pekerjaan mulai dari sumber air yang berpusat di Presil, hingga menggali sepanjang jalan yang dilalui paralon tersebut.

Menurut sumber terpercaya, sasaran utama adalah untuk memenuhi warga masyarakat Tlaga untuk menikmati air pegunungan yang bersih dan higienis. Karena di beberapa titik memang sangat rawan air ketika datang musim kemarau.

Bersyukur, sampai saat ini tempat hunian kami punya suplay air yang cukup , didapet langsung dari bukit, mata air dari pohon mbulu yang ada di tengah-tengah pohon pinus. Dengan menggunakan tenaga grafitasi yang ada kami di grumbul J-lo (jambenom Lor -red) masing-masing memasang paralon atau selang dan masuk ke rumah-rumah.

Pada kesempatan yang lalu saya sempatkan ngobrol dengan PakRT 01 bahwa kiranya perlu diadakan penertiban terhadap berseliwernya aneka macam transporter air yang mengganggu pemandangan dan rawan konflik antar warga. Meskipun sampai saat ini belum pernah terjadi saling ngotot atau baku hantam gara-gara air. Semua masih terlihat normal dan alami, menjaga tenggang rasa, dan bila ada yang menemukan selang/pralon yang putus di tengah jalan, tentu kami akan saling menolong untuk menyambungkan kembali. Pertumbuhan penduduk yang terus meningkat, pembangunan rumah yang makin padat, tidak ada salahnya bila hal vital tersebut diantisipasi untuk dibuatkan penampung air bersama, sehingga dari pusat mata air hanya satu pralon besar dan masuk ke penampung yang kemudian seluruh warga akan mendapat lobang distribusi untuk diteruskan ke masing-masing rumah.

Ketika berlimpah, kehilangan tidak akan menjadi hal besar
ketika kekurangan, akan terasa betapa bergunanya sesuatu.
Menjaga hutan lestari, adalah menjaga persediaan air ketika benar-benar dibutuhkan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar